EWF Futures SMD |
PT Equityworld Futures : Aksi Jual Sempat Dorong Harga Emas Turun ke $1.620 Posted: 28 Feb 2020 04:02 AM PST Equityworld Futures - Harga XAU/USD sempat bergerak melemah selama sesi awal Eropa dan turun ke posisi mingguan terendah baru di sekitar $1620 dalam satu jam terakhir. Setelah gagal melewati level $1650 selama dua hari berturut-turut menurut FXStreet , logam mulia ini tak mendapat sokongan beli dari buyer dan mundur jauh dari level puncak multi tahun yang dicapai awal pekan ini. Logam kuning ini gagal meraih keuntungan dari krisis yang terjadi di pasar saham global. Kejatuhan bursa global dipicu oleh kekhawatiran pasar atas meluasnya wabah virus covid-19 di luar Cina dan dampaknya terhadap prospek ekonomi global. Pelemahan imbal hasil obligasi AS - yang dipicu oleh spekulasi bahwa Fed akan memangkas suku bunga lebih cepat dari antisipasi sebelumnya - juga tidak banyak mendorong buyer emas untuk mengambil posisi. Di saat tidak adanya katalis fundamental yang jelas, pelemahan emas ini dapat dikaitkan dengan aksi ambil untung di mana ada kemungkinan masih akan menarik beberapa aksi pembelian di tengah kekhawatiran yang berkembang bahwa wabah virus berpotensi menjadi pandemi. |
You are subscribed to email updates from EWF Futures SMD. To stop receiving these emails, you may unsubscribe now. | Email delivery powered by Google |
Google, 1600 Amphitheatre Parkway, Mountain View, CA 94043, United States |